Para pecinta es krim tahu betul sensasi menyenangkan yang dirasakan ketika menyantap es krim. Tampaknya, hampir semua orang pun mungkin juga menyukai makanan dingin ini yang enak dinikmati khususnya di siang hari yang terik. Tidak hanya nikmat untuk cuaca yang panas, es krim bisa juga dijadikan obat ketika sedang ditimpa hari yang buruk dan seketika mengubah mood menjadi kembali ceria.
Es krim biasanya hadir dalam berbagai rasa mulai dari coklat hingga rasa buah – buahan seperti strawberry, mangga, ataupun pisang. Akan tetapi, sekarang es krim pun terdapat beragam jenis dan inovasinya. Apabila kamu pecinta es krim, rasanya wajib untuk mencoba ke semua jenis dan inovasi tersebut. Untuk menjawab rasa penasaran semua pecinta es krim, inilah dia 4 jenis es krim yang wajib dicoba.
1. Es Krim Gelato
Source : Instagram |
Mungkin mendengar nama gelato bukanlah hal yang asing lagi bagi sebagian orang. Es krim gelato sendiri merupakan es krim khas dari Italia yang sekarang sudah bisa dicoba para pecinta es krim di Indonesia karena sudah banyak tersedia di berbagai kota seperti Jakarta, Yogyakarta, Bali, dan lain – lain. Beberapa orang bisa jadi khawatir makan es krim bisa membuat mereka gendut, tetapi, menikmati es krim gelato ini tidak perlu takut karena kadar lemak kalorinya lebih rendah dari es krim biasa.
2. Es Krim Mochi
Source : Instagram |
Apabila tadi ada es krim gelato khas Italia, selanjutnya ada inovasi es krim dari negeri bunga sakura. Kombinasi makanan khas Jepang yaitu mochi dan es krim berpadu dengan lembut dan manis yang memberikan sensasi tak terlupakan. Es krim mochi dijamin dapat membuat para pecinta es krim ketagihan karena rasanya yang asik. Inovasi mochi dan es krim ini sangat cocok dijadikan dessert setelah menyantap makanan berat.
3. Es Krim Sorbet
Source : Instagram |
Menikmati es krim bisa lebih sehat dengan inovasi dari es krim yang satu ini. Terdapat orang – orang yang tidak bisa mengonsumsi susu karena kelainan sistem laktosa dalam pencernaannya oleh sebab itulah mereka jarang atau bahkan tidak diperbolehkan makan es krim. Es krim sorbet ini bisa menjadi alternatif karena dibuat dari buah – buahan yang dihaluskan dengan campuran gula dan tanpa menggunakan susu.
4. Es Krim Kelapa
Source : Instagram |
Pecinta es krim dan buah kelapa kini bisa menikmati kedua makanan tersebut dalam satu produk. Es krim kelapa merupakan inovasi es krim yang patut dicoba karena begitu unik dan juga sehat. Es krim ini dibuat dengan menggunakan santan yang kemudian diolah menjadi es krim yang manis nan lembut.
Menikmati es krim bisa di Cold Stone Creamery ice cream Jakarta. Sensasi es krim terbaik dari Cold Stone Creamery ice cream Jakarta akan menciptakan rasa yang tentunya membuat hari – hari ceria kembali. Es krim di Cold Stone Creamery ice cream Jakarta punya semua rasa kesukaan kamu dan bukan hanya es krim, kamu juga bisa mencoba shakes, smooties, dan berbagai cakes dari Cold Stone Creamery ice cream Jakarta.
EmoticonEmoticon